SeCrP7dtUL2aVHC9BPTmzy7YOro5ys5FuFCiiVVo

Semua Wanita Cantik, titik !

Ilustrasi by Freepik


Setap wanita pasti mendambakan memiliki body image yang sempurna, tidak heran bila banyak kaum wanita yang berusaha mendapatkan versi “perfect body” mereka masing – masing. Masyarakat kita mempunyai standar kecantikan yang bisa dibilang tinggi, belum lagi iklan – iklan kecantikan yang membombardir setiap hari, social media, beauty influencer dan beauty beauty yang lain nya.

Apakah salah bila kita menginginkan mempunyai tubuh dan wajah yang cantik ? jawaban nya adalah tidak salah dan itu adalah hal yang sangat wajar, justru aneh kalau ada wanita yang tidak mau cantik, karena itu adalah dorongan alami dan nature kita sebagai wanita.

Banyak wanita merasa insecure

Lantas, mengapa banyak wanita merasa insecure dengan tubuh dan wajah mereka ? tidak lain tidak bukan karena standar sosial masyarakat yang menuntut secara tidak langsung bahwa kita sebagai wanita harus cantik, dan ini plot twist nya, definisi cantik menurut masyarakat ini yang membuat banyak wanita terpuruk. Masyarakat kita mempunyai definisi cantik yang homogen, maksudnya ? yakni masyarakat kita sayangnya hanya mengakui cantik bila memenuhi syarat – syarat atau standar – standar yang diakui oleh mayoritas orang. Bila diruntut lagi,maka pertanyaan nya adalah, standar yang mana ? standar yang seperti apa ? dari mana asal standar kecantikan ini ?

Kita tidak bisa memungkiri bahwa mental masyarakat kita bisa dibilang sedikit inferior, karena selalu saja yang kita jadikan standar dalam kecantikan adalah para beauty idol dari luar negeri, entah dari negara – negara barat maupun yang sekarang sedang tren, standar kecantikan dari Korea. Dari mana pun itu asalnya, yang pasti masyarakat kita akan merujuk pada apa yang sedang happening atau apa yang sedang menjadi idol di dunia ini, sehingga standar kecantikan tentu akan berubah – ubah tergantung timing dan siapa idol nya. Tentu hal ini akan membuat banyak wanita stress bila harus terus mengikuti kemauan lingkungan , hanya untuk merasa diterima dan menyelamatkan self esteem.

Apa itu cantik ? mengapa harus cantik ?

Mungkin sampai detik ini tidak ada orang yang benar – benar paham dengan definisi cantik itu sendiri, studi maupun literature pun tidak lugas menjelaskan apa itu cantik ? mengapa harus cantik ? well, karena mungkin  being beautiful is fun, menjadi cantik itu menyenangkan ? siapa yang disenangkan ? self esteem kita masing – masing. Dengan merasa cantik, kita menjadi lebih percaya diri dan merasa lebih bebas dan lepas dalam mengerjakan apapun karena tidak ada insecurity yang menghambat kita. Jadi, apakah kita harus cantik ? ya, tentu saja, kita harus cantik, cantik sesuai versi diri kita masing – masing.

Ciptakan cantikmu sendiri

Kata kunci nya adalah merasa bahwa diri kita cantik, jadi di sini faktor psikologi memainkan peranan yang sangat penting. Tapi, bagaiman bila secara fisik kita memang benar – benar tidak menarik ? wait, itu karena secara fisik kita membandingkan dengan orang lain, kita membandingkan diri dengan standar masyarakat, kita membandingkan diri dari semua aspek dalam tubuh kita dengan orang lain yang mana itu adalah mimpi buruk. Kita tidak akan pernah sama dengan orang lain dan itu adalah kenyataan yang harus kita terima. Orang lain yang kita anggap sempurna atau jauh lebih cantik, itu adalah gambaran yang ingin kita lihat dalam diri kita karena kita bukan dia, dan karena kita tidak memiliki apa yang dia miliki, hal itulah yang menimbulkan mental breakdown, insecurity dan rentetan mental issue yang lain. Its okay bila kulit kita tidak seputih orang lain, atau tinggi badan kita tidak idela seperti model, its okay bila ada satu dua jerawat di wajah kita, rambut kita tidak selurus atau selembut seperti beauty – beauty influencer, atau bahkan its okay bila kita tidak begitu ahli dalam ber make up. 

Cantik menurut versi saya pribadi adalah kita menunjukkan versi terbaik dari diri kita, so, yang kita jadikan acuan adalah diri kita sendiri bukan orang lain. Kita boleh melakukan transformasi yang berarti untuk mencapai semua itu dengan catatan bahwa apa yang kita lihat sebagai kekurangan dari diri kita adalah bukan sesuatu yang harus kita benci, melainkan sesuatu yang harus kita rawat dan enhance atau dimaksimalkan performa nya tanpa harus menuntut hasil yang sama dengan orang lain, karena bagaimanapun juga secara genetik saja kita sudah berbeda, tentu output nya juga pasti berbeda.

Bila kita ingn cantik, kita harus benahi dulu motivasinya, kita ingin cantik dan kita harus cantik karena kita menyayangi diri kita sendiri, kita respect denngan tubuh kita, kita ingin memberikan dan menampilkan yang terbaik dari diri kita, sehingga bila sudah seperti itu, kita tidak akan mudah down saat orang lain membandingkan diri kita dengan image standar kecantikan orang lain, kita tidak akan mudah sedih bila orang lain berkomentar yang kita anggap negative tentang tubuh kita, karena dari dalam diri kita tahu value kita, kita tahu cantik versi kita, kita tidak perlu lagi pengakuan dari orang lain bahwa kita cantik karena kita tahu persis bahwa kita cantik. Bukankah langit tidak perlu pengakuan kalau mereka tinggi ?

Related Posts
Ashana Umi Fitria
Seorang Ibu, wanita, teman dan partner yang selalu ingin membuka hati dan pikiran untuk belajar tentang hidup. Email : umifitria88@gmail.com

Related Posts

Posting Komentar

Popular